Nonton bareng film Tegar bersama keluarga besar SMPN 9 Kota Bekasi. Film ini berkisah tentang seorang anak disabilitas bernama Tegar yang ingin bersekolah dan memiliki teman. Ia hanya memiliki satu kaki dan tanpa tangan. Belum lagi, Tegar ini tidak cukup mendapatkan kasih sayang dari kedua orang tuanya. Pasalnya sang ayah telah pergi meninggalkannya begitu saja.
Film ini bagus ditonton oleh anak-anak. Mereka dapat meneladani kisah perjuangan anak disabilitas untuk meraih apa yang dicita-citakannya. Film ini mengajarkan kepada kita untuk berkarya dan berekspresi. Tanggapan siswa-siswa setelah menonton film ini beraneka ragam. Ada yang sedih dengan kisahnya, ada pula yang senang dengan kisah persahabatan Tegar dan temannya. Tapi kita semua senang dapat menonton film bersama. Semoga makin banyak film-film yang dapat dinikmati oleh anak dan mengangkat kisah anak disabilitas.
Div Humas | 2024-02-17| Dibaca : 433
- Gerakan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat: Membentuk Generasi Berkarakter
- Berprestasi dalam Mewujudkan Pemuda Indonesia yang sehat-cerdas-kreatif-inovatif dan berkarakter
- Pelajar SMPN 9 Kota Bekasi Kembali Meraih Juara
- EKSTRAKULIKULER SMPN 9 KOTA BEKASI MERAIH BANYAK PRESTASI
- PPDB SMP Kota Bekasi Tahun 2024 Sudah Selesai
- Informasi PPDB Tahun 2024
- ASSESMEN SUMATIF AKHIR JENJANG TAHUN PELAJARAN 2023/2024
- Cegah dan Hentikan Kekerasan di Sekolah
- PERINGATAN ISRA MIRAJ
- Nonton Bareng Film Tegar Bersama Keluarga Besar SMPN 9 Kota Bekasi